KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Penerapan Model Pembelajaran Realistik pada Materi Pelajaran Waktu” dengan baik. Penulisan makalah ini bertujuan guna memenuhi salah satu tugas mata kuliah MKPBM.
Makalah ini disusun berdasarkan data-data yang penulis peroleh dari buku, serta infomasi dari media massa yang berhubungan dengan metode-metode pembelajaran. Tak lupa kami ucapkan terimakasih kepada Dosen Pembimbing atas arahan dan bimbingan dalam penulisan makalah ini. Juga kepada rekan-rekan mahasiswa yang telah mendukung sehingga dapat terselesaikannya makalah ini.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna. Untuk itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak demi kesempurnaan makalah berikutnya. Semoga makalah ini mampu memberikan manfaat bagi para pembaca.
Lamongan, 28 Desember 2013
Penulis